Catatan Traveling

There is a world out there. Travel and explore it.

Klook.com

2016-01-30

Salam Traveling!

Selain Jerman, Prancis, dan Austria, salah satu negara lain di Eropa Tengah yang patut dikunjungi untuk berlibur adalah Swiss.

Swiss (Switzerland) adalah sebuah negara yang terletak wilayah Eropa Tengah. Penduduk di negara ini menggunakan setidaknya 4 bahasa dalam kehidupan sehari-hari: Jerman, Prancis, Italia, dan Roman; sedangkan mata uang resmi masih menggunakan Swiss Franc (CHF). Secara geografis, wilayah Swiss sama sekali tidak memiliki laut dan hanya dibatasi oleh negara-negara tetangganya: Prancis, Italia, Austria, Liechtenstein, dan Jerman. Dalam bidang pariwisata, Swiss terkenal dengan pegunungan Alpen yang selalu bersalju, pemandangan alam yang fantastis, danau-danau biru dengan air yang jernih, desa-desa khas Eropa yang masih alami, serta Old Town (Altstadt) atau kota tua dengan berbagai museum dan bangunan berarsitektur klasik. Selain itu Swiss juga terkenal dengan stabilitas ekonomi, perbankan, industri jam tangan, dan tidak lupa, coklat Swiss..

Swiss
Swiss

2016-01-14

Salam Traveling!

Sekarang saya akan membahas sedikit tentang bandara atau airport internasional yang ada di London, Inggris, United Kingdom. Jika teman-teman melakukan penerbangan dari Asia atau Afrika menuju ke Eropa atau Amerika dan harus mengganti penerbangan di London, ada baiknya harus tahu tentang airport internasional yang ada di sini.

British Airways
British Airways di salah satu airport di London
London berbeda dengan Amsterdam atau Frankfurt, yang hanya memiliki 1 airport utama yang melayani semua rute penerbangan internasional. Di London terdapat 6 airport internasional, mungkin karena pemerintah kota sulit mendapat area yang sangat luas yang bisa dijadikan satu airport besar. Dan yang kadang menjadi masalah adalah jarak antar airport tersebut cukup jauh dan biaya trasportasi di London tidaklah murah. Contoh, dari Heathrow ke Gatwick, biaya bus shuttle sekitar 25 Pounds jika dipesan secara online, dan 35 Pounds jika dibeli pada hari keberangkatan. Cukup mahal kan, jauh lebih mahal dari tiket promo Madrid – London yang bisa mencapai hanya 14 Euro.